Jumat, 12 November 2010

= SOLIDARITAS BENCANA INDONESIA - EVAKUASI KORBAN GUNUNG MERAPI

SOLIDARITAS BENCANA INDONESIA - EVAKUASI KORBAN GUNUNG MERAPI
By Dompet Dhuafa Hongkong

6 photos

LAGI, 2 JENAZAH DITEMUKAN PAGI INI

Yogyakarta - pagi ini, tim DD kembali mengevakuasi 2 buah jenazah
pasangan suami istri Hardono- Tri Karyani yang merupakan warga dusun
Bakalan, desa wukirsari, kec. cangkringan, sleman, kedua jenazah dalam
kondisi rusak dan gosong. Bahkan, jenazah ibu tri karyani, kepalanya
sempat terlepas ketika hendak diangkat. Menurut warga sekitar,
sebenarnya pada saat kejadian guguran awan panas 5 november kemarin, ibu
tri karyani sudah melarikan diri bersama anak- anaknya. namun tiba- tiba
dia berbalik arah kembali ke rumah karena ingat suaminya, hardono masih
ada dirumah.

Keduanya pun kemudian terkubur sedalam kira- kira 1 meter bersama rumah
mereka. Tim evakuasi yang terdiri dari tim DMC dompet dhuafa, dbantu
dengan personel TNI dan Polri kemudian membawa jenazah dengan mobil
rescue dompet dhuafa ford ranger yang memiliki bak terbuka, karena
apabila dimasukkan ambulance, maka baunya akan sangat menyengat. jenazah
kemudian di bawa ke RSUP Sarjito untuk di otopsi

kondisi dusun bakalan semuanya rata dengan tanah, bahkan Kali Gendol
yang dulunya sangat dalam terletak di pinggir dusun, kini sudah tertutup
penuh oleh pasir...bahkan naik hingga 1 meter dari permukaan daratan
normal

mohon info ini diriliskan ke media...yang kita miliki.

Ucapan terimakasih kepada para Nakerwan Hong Kong yang telah menyalurkan dananya melalui DOMPET DHUAFA. InsyaAllah kami amanah, terpercaya dan profesional. Semoga harta yang anda infakan diganjarkan pahala oleh Allah dan diberikan keberkahan atas harta yang tersisa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar